Resep Nugget Ayam

Resep Nugget Ayam

Didalam Resep Nugget Ayam ini, kita cukup memakai Dada Ayam 1 Belah dan Bisa menjadi 1 Kg loh.

Resep Nugget Ayam

Bahan Nugget Ayam

Untuk membuatnya, siapkan bahan-bahan berikut :

  • Dada ayam 1 pasang, ambil daging dan kulitnya, lalu potong-potong kecil, supaya tidak merusak blender bunda . (daging ayam bisa di ganti dengan ikan, seafood ,atau daging sapi ).
  • 5 siung bawang putih
  • 4 biji bawang merah
  • Ketumbar secukupnya
  • Lada secukpnya
  • Sayuran jika menyukainya

Cara Pembuatan Nugget Ayam:

Haluskan semua bahan diatas lalu kasih air sedikit biar blender nya bisa muter dengan lancar, kemudian masukan telor 1 biji, minyak goreng 2-3sendok makan, garam sesuai selera, kaldu bubuk bila suka atau pakai penyedap rasa yang no msg.

Aduk semua bahan tersebut, lalu masukan 2 sendok makan tepung tapioka dan terigu secukupny, adonan jangan terlalu encer bund ya karena nanti hasilny akan lembek, dan kalo terlalu kental juga nanti akan menjadi keras. jadi harus pas

Kemudian kukus adonan sampai matang.

Setelah matang, potong-potong sesuai selera, ceplungin di dalam kocokan telur, lalu gulingkan di atas tepung roti, dan nuget siap digoreng atau disimpan di dalam kulkas Freezer.

Adonan ini bisa di jadikan sosis juga lho tinggal masukin aja adonan di plastik yang biasa dipakai buat bikin sosis kemudian kukus sampai matang.

Selesai, mudah kan? Resep di atas hasilnya menjadi 1 kg.

Demikian Resep Nugget Ayam

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resep Menu MPASI 6 Bulan Pertama Sederhana

Resep Bolu Zebra Taro Magic Com All In One

Resep dan Cara Membuat Puding Jagung Manis Lapis Coklat yang Kenyal dan Lembut